Sinyal Lelet? Pakai Aplikasi Penguat Sinyal Android Ini

Selasa, 22 Mei 2018 | 21:45:31 WIB

Metroterkini.com - Kekurangan sinyal, hal ini membuat internet lambat dan telpon jadi tidak jelas. Apalagi bagi kamu yang suka main game, pasti berasa lag saat kekurangan sinyal. Mau solusi? Install aplikasi penguat sinyal android terbaik ini.

Nggak dapat dipungkiri, penyebaran sinyal GSM di Indonesia masih tidak merata. Bahkan di kota Jakarta saja, kerap didapati kekurangan sinyal. Iya kan?

Hal ini membuat internet lambat dan telpon jadi tidak jelas. Apalagi bagi kamu yang suka main game, pasti berasa lag saat kekurangan sinyal. Mau solusi?

Dilansir dari situs jalantikus.com, aplikasi ini sudah dilakukan tes satu-satu. Dan perlu kamu ketahui juga, aplikasi ini bekerja untuk semua operator. Baik Indosat atau XL dan lain-lain

Tentunya juga bekerja untuk semua jenis jaringan, baik itu 4G atau 3G atau 2G. Cara penggunaannya ada yang mudah, namun ada juga yang sulit. Kamu perlu cari aplikasi yang cocok dengan kamu. Sekarang yuk simak daftar aplikasi penguat sinyal android terbaik ini...

1. Mobile Network Signal Booster

Ini adalah aplikasi yang paling Jaka rekomendasikan. Sebab sudah Jaka tes ketika Jaka jalan-jalan di pulau, ternyata aplikasi ini ampuh membuat sinyal 4G jadi full bar. Alhasil meski tidak berada di tengah kota, Jaka tetap bisa push rank game Mobile Legends.

Hal menarik lainnya, penggunaan aplikasi ini sangat mudah. Semuanya serba otomatis cukup dengan sekali klik. Nggak butuh pengetahuan khusus apapun seputar sinyal.

2. Connection Stabilizer Booster

Bagi kamu yang ingin sinyal maksimal, bisa cobain aplikasi ini. Penggunaannya sedikit rumit, nggak kayak sebelumnya yang cukup sekali klik. Ada beberapa konfigurasi yang harus kamu atur. Tapi hasilnya, dijamin sinyal full bar. Minimal sinyal pasti tidak hilang.

Sebagai gantinya, aplikasi ini membuat smartphone kamu jadi agak boros baterai. Alasannya karena aplikasi ini memaksa smartphone kamu untuk terus mencari sinyal GSM.

3. Network Signal Refresher Lite

Bagi kamu pengguna smartphone dengan spesifikasi pas-pasan atau low end, pakai saja aplikasi penguat sinyal android terbaik yang satu ini. Dijamin aplikasi ini sama sekali tidak membebani kinerja smartphone kamu. Bahkan di satu sisi, ukuran aplikasi ini juga kecil.

Sama seperti yang pertama, penggunaan aplikasinya mudah cukup dengan sekali klik. Apalagi aplikasi ini bisa terintegrasi di notifikasi bar dan ada widgetnya.

4. Internet Booster & Optimizer

Tujuan memiliki sinyal full bar, tidak lain tidak bukan umumnya agar internet lebih cepat. Kamu juga bisa memakai aplikasi yang satu ini, terbukti membuat internet lebih cepat berkali-kali lipat. Penggunaan aplikasi ini juga tergolong mudah, ada mode otomatis.

Namun kalau kamu ingin hasil lebih maksimal, coba mode manual atau root. Dengan root, banyak beragam hal yang bisa kamu konfigurasi untuk dapat internet lebih cepat.

5. Internet Booster (Root)

Kalau smartphone kamu sudah di root, daripada pakai aplikasi sebelumnya mending pakai aplikasi yang ini. Karena pengaturan yang tersedia, cenderung lebih lengkap. Bahkan kamu bisa membuat konfigurasi sendiri yang benar-benar manual dengan serangkaian coding.

Aplikasi ini terus terang rumit, Jaka sarankan bagi kamu yang paham mengenai teknologi jaringan. Namun kalau bicara hasil, memang aplikasi ini paling maksimal.

6. Signal Guard Pro

Terkadang sebetulnya sinyal kamu bagus, tapi karena terganggu akhirnya jadi jelek. Untuk memastikan sinyal GSM kamu tidak terganggu sinyal GSM lain, kamu bisa pakai aplikasi premium ini. Aplikasi ini akan memberikan informasi lengkap seputar jaringan GSM terhubung.

Apabila diketahui terganggu, maka jaringan GSM terhubung akan direset hingga menemukan sinyal GSM terbaik. Kamu juga bisa pakai aplikasi ini untuk sinyal wifi loh.

7. 4G LTE Signal Booster Network

Aplikasi penguat sinyal android terbaik berikutnya juga nggak kalah unik. Selain menguatkan sinyal, aplikasi ini juga sekaligus mempercepat internet. Satu aplikasi, namun memiliki dua fungsi. Terdapat juga tools untuk melakukan ping otomatis untuk melihat kualitas internet.

Aplikasi ini juga bisa berfungsi sebagai VPN loh. Waduh lengkap banget ya, banyak fungsi. Yang jelas sinyal kamu dijamin jadi full bar dan internet ngebut deh!

Itulah dia aplikasi penguat sinyal android terbaik, selamat mencoba! 

Terkini