Bupati: Karakter Generasi Muda Tentukan Nasib Bangsa

Ahad, 20 November 2016 | 00:00:12 WIB

Metroterkini.com - Sebanyak 112 anggota Pramuka terbagi dalam 14 kelompok Pramuka Penggalang dari 7 Kwartir Ranting, mengikuti lomba regu Pramuka Penggalang Tingkat III di Bumi Perkemahan Perkasa, Bengkalis, Sabtu (19/11/2016) pagi.

Bupati Bengkalis Amril Mukminin dalam sambutanya mengatakan, Pramuka membentuk karakter generasi muda yang tangguh dan akan menentukan nasib bangsa dan negara di masa yang akan datang.

“Untuk itu, generasi muda harus memiliki kepribadian yang kuat, ulet, berdisiplin, semangat membangun dan inovatif,” kata Bupati Bengkalis Amril Mukminin diwakili Plt Sekda H Arianto saat membuka lomba Pramuka Penggalang tersebut.

Dijelaskannya, kemajuan teknologi serta komunikasi saat ini perhatian yang serius terhadap perkembangan generasi muda sangat diperlukan. Pendidikan kepanduan merupakan bagian sistem pendidikan nasional berperan penting dalam upaya pembangunan generasi muda.

“Untuk itu, pendidikan kepramukaan salah satu pilar pendidikan kaum muda, membangun manusia yang memiliki karakter, serta membangun bangsa yang berwatak kuat,” terangnya.

“Bukan hanya membangun manusia atau kaum muda cerdas yang menguasai ilmu pengetahuan. Pramuka melahirkan kaum muda berkepribadian tangguh, luhur budi pekertinya, menjunjung kesatuan dan persatuan, bertoleransi serta dapat bersama dan menjaga semanagat kebhinnekaan,” tambah Arianto membacakan pidato tertulis Bupati Bengkalis.

Disampaikan Plt Sekda, kaum muda yang berkarakter dan handal akan sanggup menghadapi tantangan globalisasi dan berbagai persoalan di negeri, serta menatap masa depan dengan lebih baik.

“Gerakan Pramuka masih dan tetap relevan dengan perkembangan zaman. Pramuka itu keren, gembira, asyik dan menyenangkan harus terus dikembangkan secara terus-menerus, sehingga kaum muda bangga menjadi Pramuka,” sebutnya.

Hadir dalam pembukaan acara pembukaan kegiatan itu, Ketua Kwarcab Pramuka 0404 Bengkalis, H Umran, dan sejumlah tamu undangan lainnya. [rdi]

Terkini