Metroterkini.com - Jalan dekat tempat kejadian perkara ledakan di Distrik Chelsea, Manhattan, New York City (NYC) ditutup. Kepolisian New York (New York Police Department) menemukan benda diduga bom kedua.
"Harap dipatuhi, penutupan jalan 23rd Street ditutup antara 5 dan 8 Avenue. 6th Avenue ditutup pada 14 Street, 7th Avenue ditutup pada 34 Street," Kepala Konterterorisme NYPD Chief James R Waters melalui akun twitternya @NYPDCT yang dilansir Minggu (18/9/2016).
Sejauh ini, lanjutnya, belum ada bukti ledakan ini terkait teroris dan tak ada ancaman khusus di New York City.
Ditambahkan Kepala Divisi Operasi Khusus, Chief Harry J Wedin, bahwa "Kemungkinan alat kedia telah ditemukan pada 27th Street, 6th-7th Avenues. Investigasi NYPD masih berlangsung. Hindari area @NYPD13Pct (13 Precinct)"
A possible secondary device has been located @ 27th Street, 6th - 7th Avenues. #NYPD nvestigations are ongoing. Avoid the area @NYPD13Pct
Hingga berita ini diturunkan, NYPD telah meng-update korban luka menjadi 29 orang, satu di antaranya kritis.
Sebelumnya, dilansir dari BBC, laporan yang belum dapat dikonfirmasi menyebutkan ledakan terjadi di tempat sampah, menghancurkan jendela gedung yang berada di dekatnya.
Biro Polisi anti-terorisme New York mengkonfirmasi tengah melakukan investigasi dan mengunggah sebuah foto di Twiiter yang menunjukkan sebuah tempat sampah yang rusak. [detik]