Warga Sambut Baik Langkah TNI Bekali Bela Negara Bagi Pelajar SD

Jumat, 01 April 2016 | 00:00:04 WIB

Metroterkini.com - Penanaman sejak dini bela negara dan wawasan kebangsaan yang dilakukan jajaran Koramil 0802/07 Badegan, Kabupaten Ponorogo melalui kegiatan out bond bagi para pelajar SD mendapat sambutan positif dari masyarakat.

Hal itu diungkapkan oleh Budi, Tokoh Masyarakat di Kecamatan Badegan yang merasa bangga atas atensi TNI dalam memupuk kecintaan sejak dini kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Apa yang dilakukan oleh teman-teman dari Koramil 0802/07 Badegan ini layak kita acungi jempol karena telah memberikan pondasi dasar menanamkan kecintaan pelajar terhadap NKRI," puji Budi.

Lebih lanjut ia berharap kegiatan positif penanaman wawasan kebangsaan melalui out bond bukan hanya diberikan kepada pelajar tingkat SD saja. "Semua jenjang sekolah harus ditanamkan kegiatan menumbuhkan kecintaan terhadap bangsa dan negara Indonesia," harapnya.

Sedangkan Danramil 0802/07 Badegan, Kapten Inf Ahmad Boaz Nursasongko mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung kegiatan out bond penanaman wawasan kebangsaan ini.

"Mari kita semua ikut memberikan pemahaman berbangsa dan bernegara bagi pelajar dan ganerasi muda agar NKRI tetap terjaga dan anak muda kita tetap berbakti bagi nusa dan bangsanya," tutur Kapten Inf Ahmad Boaz Nursasongko saat penutupan out bond bagi Pelajar SD se-wilayah Kecamatan Badegan dan Kauman di 0802/07 Badegan, Kamis (31/3) kemarin. [nur]

Terkini