Metroterkini.com - Terjadinya kebakaran rumah yang menimpa Mbah Soinem, seorang janda tua warga RT. 02, RW. 02, Dukuh Bedog, Desa Wates, Kecamatan Slahung, Kabupaten Ponorogo, Jum'at (23/3) kemarin rupanya kurang mendapat perhatian Pemkab Ponorogo. Bahkan berbagai pihak dan elemen masyarakat malah memperhatikan peristiwa itu.
Salah satunya dari Komunitas Ponorogo Bangkit. Disaat Pemkab Ponorogo tak peduli dengan kondisi Mbah Soinem yang terpaksa harus istirahat di sisa rumahnya yang terbakar. Komunitas PB atau Ponorogo Bangkit langsung terjun ke lokasi kebakaran dan memberikan sejumlah bantuan.
Seperti diketahui bersama bahwa Komunitas PB sering melakukan kegiatan sosial ini rupanya tergerak hati dan nurani untuk berkunjung ke rumah mbah Soinem.
"Tujuanya adalah memberi support dan dukungan moril agar mbah Soinem selalu diberi ketabahan dalam menghadapi musibah," kata Imam Sobirin, salah satu Tim Komunitas PB.
Imam Sobirin atau biasa disapa Ki Imam Purbosasongko atau Ipung yang juga merupakan salah satu seniman dalang membeberkan jika Komunitas PB selain mengunjungi Mbah Soinem juga memberikan sejumlah bantuan berupa paket sembako berupa beras, roti, minyak, gula pasir dan sejumlah uang tunai.
"Kami bersama Komunitas Ponorogo Bangkit memberikan support dan semangat kepada mbah Soinem agar selalu diberi ketabahan atas musibah yang dialami. Selain itu kami juga menyampaikan amanat dari teman-teman BMI untuk menyampaikan sedikit bantuan supaya beban mbah Soinem sedikit berkurang," terangnya.
Lebih lanjut Ipung menjelaskan bahwa pihaknya merasa prihatin dengan kondisi yang dialami Mbah Soinem. Akibat musibah kebakaran yang dialaminya pada hari Jum'at yang lalu, dia harus tidur di sisa rumahnya yang tinggal seperempat karena yang lainya sudah hangus terbakar.
"Kasihan Mbah Soinem, beliau selama ini tinggal dirumah yang berdinding anyaman bambu. Kini dia bersama cucunya harus beristirahat di sisa rumahnya yang terbakar," imbuhnya.
Info dari sebuah sumber besok juga mungkin ada pihak lain yang berbagi bersama Mbah Soinem. [nur]