Bupati Suyatno Pantau Lokasi Karlahut Rohil dengan Heli

Ahad, 13 Maret 2016 | 00:00:05 WIB

Metroterkini.com - Bupati Kabupaten Rokan Hilir, H Suyatno melakukan pemantauan kebakaran lahan dan hutan dengan menggunakan pesawat helikopter beserta rombongan Kapolres, Kodim 0321/Rohil serta Dinas Kehutanan. Dalam pantauan tersebut mendapati titik kebakaran hutan dan lahan yang hampir tersebar di sejumlah lokasi.

Dua unit helikopter dikabarkan membawa rombongan Bupati Suyatno dan Kapolres yang diikuti juga oleh Kepala serta Perwakilan Dinas Kehutanan Rokan Hilir, Sabtu (12/3/16).

Rombongan bupati bersama Kapolres yang sudah berangkat dari lapangan Purna MTQ Batu Enam dengan mengelilingi lokasi kebakaran di Kecamatan Kubu Babusalam, Pujud, Bagan Sinembah, dan Rimba melintang.

Bupati mengatakan, pihaknya sudah berupaya agar api tidak menjalar terlalu besar dan luas, dirinya telah meminta camat dan masyarakat peduli api, (MPA) serta Dinas Kehutanan untuk datang ke lokasi kejadian.

Pemadaman menurut Suyatno harus dilakukan segera sebelum api terus merambah dan lebih luas lahan yang hangus, Dalam mengatasi masalah ini, perusahaan juga diminta agardapat memberikan bantuan.

"Perusahaan bisa bekerjasama dengan masyarakat, camat, penghulu dan tokoh lainnya untuk memadamkan api", kata Bupati. [adv/hms]

Terkini