Ponpes Darun Nahdho Thawalib Ikuti Adiwiyata Nasional

Senin, 14 Desember 2015 | 00:00:16 WIB

Metroterkini.com - Pondok Pasantern Dharun Nahdho (PPDN) Thawalib Bangkinang, lolos mengikuti program Adiwiyata Nasional dan diundang oleh kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan untuk menerima Sertifikat sekolah berbasis Lingkungan (adiwiyata) Tingkat Nasional.

Penghargaan (sertifikat) Adiwiaya Nasional ini diterima PPDN Thawalib Bangkinang, Senin (14/12) yang diterima lansung oleh Kepala sekolah Madrasha Alia PPDN Thawalib Bangkinang, Drs H Rusdi Nur, di Jakarta bersama sejumlah sekolah lainnnya di Kabupaten Kampar yang menerima penghargaan yang sama.

Kepala sekolah Madrasha Alia PPDN Thawalib Bangkinang,Drs H Rusdi Nur, yang didampingi Ketua Pembina Adiwita PPDN Thawalib Bangkinang, Taufik, S.Ag, kepada wartawan, Senin (14/12) Via Telp, menyampaikan rasa kebahagiaan yang mendalam bagi keluarga besar PPDN Thawalib Bangkinang atas keberhasilan yang diraih hari ini.

Menurutnya, hasil yang diraih hari ini adalah berkat kerjasama dan kekompakan keluarga besar PPDN Thawalib Bangkinang, termasuk dukungan penuh yang diberikan Abituren (Alumni) PPDN Thawalib Bangkinang.

Sebut Rusdi, suatu kehormatan bagi pihaknya dan menjadi sauatu amanah bagi keluarga besar PPDN Thawalib Bangkinang atas kerja keras ini yang didukung semua pihak “Kami bertekad siap mensukseskan program adiwiyata ini di Kabupaten Kampar dan target kami setelah ini, PPDN Thawalib Bangkinang ingin lolos Adiwiyata Mandiri Nasional,” kata Rusdi.

Ucapan bahagia yang sedalam-dalamnya juga disampaikan pihaknya, kepada semua pihak sudah bekerja keras, bahu membahu, baik majlis guru, komite, siswa dan orang tua siswa dalam mensukseskan program ini, namun pihaknya memandang perlu persiapan dan pembenahan lebih baik lagi kedepannya jika ingin menuju adiwiyata mandiri Nasional.

"Hari ini kami lolos adiwiyata Nasional, esok penuh asa dan cita-cita kami ingin yang lebih baik lagi dan apa yang diraih hari ini merupakan awal tantangan  yang harus kami raih jika kami ingin lolos di adiwiyata Mandiri Nasional," ungkapnya. [ali]

 

Terkini