Suporter Timnas Asal Riau Mulai Penuhi Malaka

Suporter Timnas Asal Riau Mulai Penuhi Malaka
BENGKALIS [metroterkini.com] - Sejumlah tempat di Malaysia terutama negeri Malaka, Malaysia, sejak akhir pekan ini, telah padat dikunjungi oleh warga Indonesia, terutama dari Bengkalis, Dumai, Pekanbaru yang ini mendukung Timnas menghadapi Malaysia di final Piala AFF 2010 Minggu (26/12) malam. Seorang warga asal Bengkalis, Zul yang datang ke Malaka pada Sabtu (25/12) mengatakan, mereka datang ke Malaysia khusus buat mendukung Timnas. "Kita lebih enak nonton di Malaysia mendukung Timnas kita karena ongkos dan tiket nonton lebih murah. Kurangnya kita disini tidak sebebas dinegara sendiri. Tapi setidaknya kita telah membuktikan bahwa rakyat Indonesia menaruh perhatian besar pada timnas kita," ujarnya di Malaka. Hal serupa juga dikatakan Sun, warga Bantan Bengkalis, Riau, juga menyampaikan hal yang sama. "Saya nggak mau ketinggalan kesempatan ini," paparnya. Pantauan disini, tampak warga asal Riau telah ramai memenuhi kota Melaka. Hal serupa tampak juga dari kapal fery dari Selat Baru, Bantan, Bengkalis, Dumai, Pekanbaru yang selalu dipenuhi penumpang dengan tujuan melihat langsung final pila AFF 2010 di Malaysia. Tak hanya laki-laki, perempuan dewasa, remaja dan anak-anak juga ikut serta. **/nas

Berita Lainnya

Index