Metroterkini.com - Bupati Kepulauan Meranti H. Muhammad Adil. SH kembali mengukuhkan 21 orang Pejabat Administrator dan Pengawas di Lingkungan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Meranti, senin (20/12) di Aula Gedung hijau Kantor Bupati.
Dalam sambutannya Bupati mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru saja diambil sumpah dan di kukuhkan. Dengan telah dikukuhkan kembali, Bupati meminta agar Pejabat dapat menjalankan tugasnya dengan amanah dan penuh rasa tanggung Jawab yang tinggi. berbagai terobosan dan inovasi-inovasi baru agar selalu dilakukan guna menunjang dan mempercepat pelayanan kepada masyarakat, dengan lebih cepat, akurat dan tentunya lebih mudah dan efisien dalam kepengurusan dokumen administrasi kependudukan. Pelayanan Administrasi Prima yang mudah, cepat, tepat dan akurat satu hari siap.
Bupati juga menjelaskan berdasarkan Petikan Induk Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor: 821.2-4931 Dukcapil Tahun 2021 Tentang Pengangkatan Kembali/ Pengukuhan atau Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Administrator dan Jabatan Pengawas Selaku Sekretaris Dinas, Kepala Bidang, Kepala Seksi/ Kepala Sub Bagian Pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kepulauan Meranti.
Diakhir sambutannya bupati mengucapkan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Bapak DR. H. Kamsol atas dedikasinya selama ini dalam menjalankan tugas selama bekerja di Kabupaten Kepulauan meranti. Beliau juga mengucapkan selamat dan sukses kepada Bapak Dr. H. Kamsol yang telah dilantik menjadi Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau. [hms]