Metroterkini.com - Sebuah ide gila dilakukan Youtuber asal Inggris, Colin Furze. Dikatakan gila karena ia telah membenamkan sebuah mesin 600 cc pada sebuah Bajaj. Jadi Bajaj terkencang di dunia, nih.
Bajaj atau Tuk Tuk jadi transportasi umum yang cukup dikenal di Asia Tenggara termasuk Indonesia. Dalam kondisi standar, angkot tiga roda ini hanya memiliki tenaga tak kurang dari 10 dk dengan kecepatan maksimum sekitar 56 km/jam.
Colin memiliki rencana gila mengganti mesin bawaan Bajaj, dengan mesin motor sport milik Honda CBR600RR. Mesin moge tersebut memiliki tenaga mencapai 100 dk atau 10 kali lipat dari tenaga mesin bawaan Bajaj.
Modifikasi ini terwujud sebagai perayaan perilisan game Playstation Fry Car 4 beberapa tahun lalu. Colin bekerja sama dengan Ubisoft, untuk menciptakan Bajaj bersenjata yang jadi salah satu ikon game tersebut.
Proses modifikasi tersebut Colin lakukan sendiri di garasi rumahnya. Bahan bakunya adalah Tuk Tuk CNG Auto Rickshaw dan satu unit Honda CBR600RR yang kemudian diambil mesinnya saja.
Untuk memasang mesin moge tersebut ke Bajaj tentu bukan perkara mudah. Sejumlah penyesuaian dilakukan. Misalnya, dengan memperkuat frame untuk dudukan mesin. Selain itu ia juga harus melubangi jok belakang karena dimensi mesin yang besar.
Selanjutnya kabel kelistrikan, kabel kopling, hingga mekanisme transmisi, juga diatur ulang jalurnya supaya bisa sesuai dengan sistem kemudi Bajaj.
Modifikasi lain yang dilakukan adalah dengan penambahan roll bar di bagian rangka dalam, termasuk mengganti ukuran roda lebih besar.
Tak sampai disitu, pria yang juga berprofesi sebagai stunmant dan filmmaker tersebut menambahkan sebuah replika senjata AK47 di kedua sisi Bajaj. Ia juga memasang sebuah alat penyembur api di belakang Bajaj untuk menciptakan efek dramatis.
Bajaj ini dibuat semirip Bajaj di game Playstation Fry Car 4Bajaj ini dibuat semirip Bajaj di game Playstation Fry Car 4
Setelah proses modifikasi ini selesai, Colin pun langsung menjajal Bajaj kencang itu. Dengan mesin CBR600RR, Bajaj itu sekarang mengeluarkan suara mesin merdu khas mesin 4 silinder segaris.
Colin juga melakukan beberapa aksi memukau dengan Bajaj kencang itu, mulai dari nge-drift, wheelie, dan dipungkasi dengan menyemburkan api besar dari perangkat yang ada di belakang Bajaj itu. [***]