Kelurahan Pangkalan Tujuh Semarakan HUT RI 

Kelurahan Pangkalan Tujuh Semarakan HUT RI 

Metroterkini.com - Dalam rangka menyambut HUT Republik Indonesia ke-72, Kelurahan Pangkalan Tujuh tak ketinggalan melaksanakan berbagai kegiatan.

Dibawah komando Laksamana Mohd. Ramadhan Fitra, Lurah termuda se Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) ini, sedikit demi sedikit giat pemberdayaan kesejahteraan masyarakatnya semakin terlihat nyata.

Dalam hal ini, Laksamana Mohd. Ramadhan Fitra atau yang sering disapa Bang Boy, banyak kegiatan-kegiatan Kelurahan/desa berjalan dengan lancar dan tentunya ini didukung oleh semua pihak. 

Mulai dari Kesehatan dengan bertambahnya posyandu, Pengaktifan organisasi kemasyarakatan dengan menyegarkan kembali dan akhirnya terciptanya kepengurusan Rt/Rw yang baru, tidak itu saja kepengurusan organisasi Kepemudaan diaktifkan, Ditambah lagi dengan organisasi kemasyarakatan lainnya.

Seperti organisasi "suami madani" yang mungkin saru-satunya di inhil di mana mempermudah akses kesehatan bagi ibu dan anak terutama ibu melahirkan.

Selain itu, untuk menyambut Hut Republik Indonesia  ini, Lurah pangkalan tujuh bekerja sama dengan unsur pemuda serta mahasiswa KKN Uin Suska Riau, melaksanakan beberapa kegiatan di bidang olahraga dengan membuka Turnament Futsal, Voly dan Badminton.

Sementara itu,  tidak ketinggalan keikutsertan dari TP PKK Kelurahan Pangkalan Tujuh yang dipimpin Ny Yuni Laksamana, Amd.Keb dengan mengadakan berbagai lomba yang difokuskn di Kantor Kelurahan Pangkalan Tujuh.

"Kegiatan tujuh belasan ini sebenarnya mempunyai tujuan mengingat kembali jasa-jasa para pejuang terdahulu dan bersyukur atas kemerdekaan yang telah diberikan dan tentunya kita semua selalu berdoa untuk para pejuang kita ditambah rasa syukur yang di aplokasikan dengan menciptakan berbagai kegiatan pertandingan bidang olah raga dan lain sebagainya," ungkap Bang Boy pada metroterkini.com, Jumat (4/7/2017). [nda]

Berita Lainnya

Index