HUT RI Ke 77, PTPN lll Sei Daun Gelar Kegiatan Bersama Masyarakat

Kamis, 18 Agustus 2022 | 23:06:23 WIB

Metroterkini.com - PTPN lll Sei Daun Gelar Upacara Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ( HUT RI ) Ke 77 bersama masyarakat sekitar di Lapangan Distrik Labuhan Batu Satu di Desa Sei Daun Kecamatan Torgamba Kabupaten Labuhan Batu Selatan Provinsi Sumatera Utara, Rabu (17/8/2022 )

Selain upacara HUT RI Ke 77 ini , yang diikuti oleh Unsur Pimpinan Distrik Labuhan Batu 1 PTPN lll juga dihadiri oleh karyawan kebun Sei Daun juga PKS Sei Daun, serta masyarakat di lingkungan perusahaan .

Acara tersebut dihadiri oleh General Maneger Distrik Labuhan Batu 1 Junaidi, Maneger Kebun PTPN lll Sei Daun Ihsan Sinuraya , SP , Maneger PKS Sei Daun Lazuardi Nasution , Kabid Umum Distrik Labuhan Batu 1 Beni Arif Husni, SH, APK Kebun Sei Daun Ahmad Kamil, ATU/APK PKS Sei Daun P Haloho.

Usai upacara HUT RI Ke 77 dilaksanakan rangkaian acara selanjutnya dilanjutkan penyerahan Penghargaan Masa Pengabdian (PMP) bagi karyawan dengan masa kerja 20 , 25 , 30 dan  35 Tahun .

Selain Piagam Penghargaan dan Uang Tunai yang diberikan , bagi karyawan dengan khusus Masa Kerja 25 Tahun juga  mendapatkan Medali Emas yang disematkan oleh General Maneger Distrik Labuhan Batu 1 Junaidi. Dari keseluruhan karyawan yang menerima Penghargaan jumlah total keseluruhan ada berjumlah 48 karyawan (Penerima) .

Panitia HUT RI Ke 77, PTPN lll Sei Daun menggelar lomba Jalan Sehat yang di ikuti 1.200 Peserta, yang diikuti karyawan pimpinan serta masyarakat sekitar 

Mulai acara jalan santai, panitia pelaksana menyediakan hadiah puluhan juta rupiah yang disediakan dalam bentuk barang elektronik seperti , Kulkas, TV 24 inci, HP,  rice cooker, kipas angin hingga angkong serta peralatan rumah tangga dan hadiah hiburan lainnya.

Panitia menyebutkan semua hadiah ini bisa di dapat setelah nomor undian peserta Jalan Santai di lanjutkan dengan pengundian  luckydrow yang dilaksanakan pada saat hari itu juga .

Selain Jalan Santai, panitia juga melaksanakan pertandingan bagi peserta Tarik Tambang dan permainan anak.

Ditempat yang sama General Maneger Distrik Labuhan Batu 1 Junaidi mengatakan , bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata sebagai ungkapan rasa syukur atas Kemerdekaan bangsa Indonesia dari Belenggu Penjajahan dimasa itu.

Selain itu , kegiatan ini untuk memupuk rasa Cinta Tanah Air dan kebersamaan membangun bangsa dan mengisi kemerdekaan dengan hal hal yang positif.

Sebagai orang nomor satu di Distrik Labuhan Batu 1, Junaidi juga berharap, semoga PTPN lll khususnya Distrik Labuhan Batu 1 , sebagai salah satu BUMN Perkebunan milik negara dapat terus berkonstribusi dalam pembangunan Bangsa seutuhnya. [Suroyo] 

Terkini