Kadiskes : Kasus Covid-19 di Kabupaten Siak Menurun

Sabtu, 25 Juni 2022 | 00:01:49 WIB

Metroterkini.com   Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Siak dr.R.Tonny Chandra A, M.Kes, menyampaikan update kasus Covid-19, Kamis (23/6/2022).

Dalam keterangan tertulisnya, di Kabupaten Siak pada 23 Juni 2022, tidak ada  penambahan kasus aktif  Covid-19 (nihil), dan tidak ada pula yang dinyatakan meninggal dunia.

Sebelumnya, total positif 10.473 konfirmasi 10.090 orang dinyatakan sembuh dan sudah dipulangkan/ selesai isolasi, sedangkan 383 orang lainnya meninggal dunia.

Dikatakan Kadis Kesehatan kepada metroterkini.com, melalui sambungan seluler, Sabtu (25/6/2022) malam, untuk saat ini tidak ada pasien terkonfirmasi positif Covid-19, baik yang dirawat, penambahan baru juga yang dinyatakan sembuh. "Artinya di Kabupaten Siak saat ini Covid-19, telah menurun". 

Menurutnya, sampai saat ini, jumlah yang diperiksa sebanyak 32.398 orang (Positif: 10.473 orang, Negatif : 21.925 orang).

Adapun pencapaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Siak, tahap 1,2 dan 3 bagi Tenaga Kesehatan, Petugas Publik, Lansia, masyarakat dan usia sekolah yakni sebagai berikut.

Untuk pencapaian Vaksinasi Tahap 1 Covid-19 dikabupaten Siak per Tanggal 22 Juni 2022 sebesar 92,16 % Vaksinasi Tahap  2 sebesar 77,92% dan Vaksinasi Tahap 3 sebesar 26,09%

Selanjutnya, Vaksinasi Covid-19 bagi Tenaga Kesehatan dengan sasaran 2.418 orang, untuk Dosis 1 sebesar 2.554 orang ( 105,65%) Dosis 2 sebesar 2.468 orang( 102,07%) dan Dosis 3 sebesarb2.121 orang(87, 72%).

Sementara untuk petugas publik, pencapaian vaksinasi Covid-19 dengan sasaran 49,058 orang, vaksin dosis 1 sebesar 21.466 orang (43,76%) Dosus 2 sebesar 18.906 orang(38.54%) sedangkan Dosis 3 sebesar 8.495 orang( 17.32%) 

Demikian hal nya dengan pencapaian vaksinasi bagi Lansia, dengan sasaran 16.586 orang. untuk dosis 1 sebesar 12.914 orang (77,86%), dosis 2 ( dua) 10.530 orang (63,49%) dan untuk dosis 3 sebesar 3.451 orang (20,81%).

Berbeda dengan pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat umum dan masyarakat rentan, dengan sasaran mencapai 271.402 orang, dengan menggunakan vaksin dosis 1 sebesar 174.481 orang (64,29%), dosis 2 sebesar 151.312 orang (55,75%) dan dosis 3 sebanyak 70.768 orang (26,07%).

Tidak cukup sampai disitu, ada lagi usia 12- 17 tahun, untuk capaian vaksinasi melebihi petugas publik, yakni sebesar  52.899 orang, dengan vaksinasi dosis 1 sebesar 47.565 orang (89,92%). Dosis 2 sebesar 44.285 orang (83,72%), dosis 3 sebesar 139 orang (0,26%).

Ditambah dengan usia 6-11 tahun, dengan sasaran 53.412 orang dengan vaksinasi dosis 1 sebesar 41.862 orang (78,38%), dosis 2 sebesar 33.256 orang atau sekitar 62,26% .

Kadis Kesehatan Kabupaten Siak dr R. Tonny Chandra, kembali menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Siak, walaupun kasus Covid di sudah Nnihil, namun tetap tingkatkan kewaspadaan, dengan cara mematuhi protokol kesehatan, seperti menjaga jarak memakai masker dan rutin mencuci tangan dengan menggunakan sabun. [Inf-Ibrahim]

Terkini