Metroterkini.com - Salah satu makanan khas China yang disediakan di Bun King yaitu dimsum. Dimsum yang ada di Bun King terasa lebih kenyal dan isiannya tidak keras meskipun terlihat padat. Ada beragam varian dimsum di Bun King, seperti Hakkau, Salted Egg Dumpling, Sup Xiao Long Bao, dan Loh Mai Kai.
Chef Oman, selaku Cheh Bakpao dan Dimsum di Bun King memberikan empat tips membuat dimsum supaya kulit dan isian dimsum terasa kenyal dan tidak bau amis.
1. Gunakan tepung sagu
Kulit pelapis dimsum umumnya memiliki tekstur kenyal dan lengket saat keluar dari kukusan. Namun saat didiamkan di suhu ruang, kulit dimsum yang kenyal perlahan akan berubah menjadi keras.
Oman mengatakan adonan untuk membuat kulit dimsum sebaiknya menggunakan tepung sagu supaya kulit dimsum tetap kenyal dan tidak keras. Meskipun hampir mirip dengan tepung kanji tetapi tekstur kulit dimsum yang dihasilkan oleh tepung kanji biasanya lebih keras.
Tidak hanya pada adonan kulit dimsum, tepung sagu juga digunakan untuk tabahan isian dimsum. Penambahan tepung sagu dilakukan untuk mengentalkan adonan isi.
"Untuk isian dimsum seperti ayam, hanya pakai sedikit tepung sagu saja untuk mengentalkan," kata Oman, pada Selasa (1/3/2022) di Bun King, Jakarta. Ia mengatakan, satu kilogram daging ayam yang digunakan untuk membuat dimsum cukup ditambahkan lima hingga 10 gram tepung sagu.
2. Gunakan minyak mayu
Sebaiknya beri tambahan minyak mayu pada adonan dimsum agar ayam yang digunakan untuk isian dimsum tidak terasa amis. Oman mengatakan, minyak mayu serupa dengan minyak wijen dan minyak bawang, sifatnya dapat menetralisir rasa dan aroma amis.
"Supaya tidak bau amis, pakai minyak mayu, caranya masukkan ke dalam bumbu-bumbu dimsum. Penambahan minyak mayu akan membuat isian dimsum lebih wangi dibandingkan kalau tidak pakai minyak mayu akan tercium bau amisnya," ungkap Oman.
3. Pilih daging ayam bagian paha
Selain penambahan tepung sagu yang terlalu banyak, pemilihan bagian daging ayam yang kurang tepat dapat membuat isian dimsum terasa keras.
Menurut Oman, bagian daging ayam yang bagus untuk isian dimsum yaitu daging paha. Tekstur daging paha ayam lebih lunak dan kenyal dibanding daging bagian dada yang padat.
4. Pakai putih telur
Oman mengatakan, jika ingin mendapatkan hasil isian dimsum yang kenyal sebaiknya gunakan putih telur untuk campuran adonan isi.
"Biar isian dimsumnya kenyal, cukup pakai putih telurnya saja, tidak pakai kuning telur supaya warna ayamnya tidak berubah," pungkas Oman. [**]