Metroterkini.com - Wakil Bupati Siak Husni Merza menghadir tasyakuran santri/santriwati angkatan 1 masuk asrama di pesantren Sabilul Hidayah Perawang Barat, Sabtu (2/10/21).
Dengan demikian jumlah pesantren di Kabupaten Siak terus bertambah dan kurang lebih saat ini berjumlah 40 pondok pesantren. "Artinya sudah 14 kecamatan yang mempunyai pesantren," ucap Wakil Bupati Siak, Husni Merza saat pemotongan pita
Dalam kesempatan ini, Huzni berharap dari para santri, para kyai serta para pimpinan pondok dapat mendoakan agar Corona segera lenyap dari bumi serta mohon doakan para pemimpin bisa membawa keberkahan bagi Kabupaten Siak dan selalu amanah menjalankan tugas.
"Dengan berdirinya pesantren ini kami berharap ilmu ilmu yang didapat dari pesantren semoga bermanfaat dan di amalkan dan semoga didikannya menjadikan anak yang sholeh dan sholehah.Amin." ucap Husni Merza. [Inf-Ibrahim]