Polsek Sungai Apit Awasi Pelaksanaan Vaksin Covid-19

Sabtu, 05 Juni 2021 | 20:26:08 WIB

Metroterkini.com - Anggota Polsek Sungai Apit dibawtah komando Kapolsek AKP Yudha Efiar SH, melakukan pengawasan dan pengamanan pelaksanaan waksinasi Covid-19 di Kecamatan Sungai Apit Siak Riau.

Pelaksanaan kegiatan vaksinasi berlangsung di lingkungan Mesjid Taqwa Muhammadiyah Jl Hangtuah Kelurahan Sungai Apit Kecamatan Sungai Apit Kabupaten Siak, Jum'at (04/06/2021)

Untuk data pemberian vaksin terhadap masyarakat Sungai Apit sebagai berikut:

Registrasi berjumlah 82 orang
Vaksinasi  berjumlah 81 orang
Sementara Dosis 1 berjumlah 80
Orang dengan  rincian:
Jumlah SDM kesehatan 0 orang
Jumlah  Petugas Publik 0 orang
Jumlah Lansia divaksin 0 orang
Jumlah Masyarakat umum 1 org
Sedangkan Kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI) adalah Nihil

Selanjut nya, untuk pemakaian vaksin saat pelaksanaan kegiatan itu, yakni, vaksin 8 vial, sisa vaksin 8 vial, pemakaian ada 81, safety box 1.

Kapolsek Sungai Apit AKP Yudha Efiar, SH dalam keterangan tertulisnya kepada metroterkini.com mengatakan, bahwa pelaksanaan kegiatan vaksinasi tersebut di muai sekira pukul 13.30 Wib hingga selesai pukul 16.00 Wib.

Selama masa pelaksanaan kegiatan berlangsung, situasi terdapat dalam keadaan aman, tertib dan lancar tanpa ada masalah apa pun. [Ibrahim]

Terkini