Minyak Jelantah Bisa Dibuat Menjadi Sabun

Sabtu, 23 Januari 2021 | 22:31:57 WIB

Metroterkini.com - Minyak goreng umumnya dibuang begitu saja setelah digunakan untuk memasak. Padahal, minyak jelantah atau minyak bekas pemakaian sebetulnya masih bisa diolah kembali. Salah satunya menjadi sabun.

"Orang Indonesia kan suka banget gorengan. Nah, untuk yang masih pakai minyak goreng pasti kan banyak jelantahnya,"     

"Hanya dengan (seukuran) paper cup kecil itu sudah cukup untuk bikin sabun cuci tangan, sabun cuci piring," kata Founder UMKM lokal Miji Artisan Soap, Pinkan Amanda.

Dilansir dari Kompas.com, bahwa tingkat limbah minyak goreng bekas di rumah tangga masih cukup tinggi, yakni sekitar 60 persen. Angka yang lebih besar daripada hotel dan restoran. Jika dibuang, limbah ini dapat merusak tanah dan tanaman serta mencemari air, bahkan menyumbat pipa air. 

Tapi, karena minyak jelantah sudah tidak mengandung nutrisi, jadi sebaiknya sabun dari minyak jelantah ini tidak digunakan untuk mandi atau cuci muka. Nah, jika takut atau ragu memakai minyak jelantah, kamu bisa menggantinya dengan minyak lain, kok. 

"Bisa minyak jelantah, minyak kelapa sama minyak sawit." 

"Tapi kalau kemarin, spiritnya Miji lebih banyak ke mengolah limbah," ungkap Pinkan. 

Begini Prosesnya 

Jika kamu ingin mencobanya di rumah, Miji membagikan tips bahan-bahan apa saja yang perlu disiapkan dan langkah-langkah yang bisa dilakukan. 

Bahan 

Minyak jelantah [minyak sawit] 250 ml. 
Air putih 109 ml. 
NaOH (soda api) 37 gram. 
Fragrance oil 4 ml. 
Pewarna sabun [dapat diganti dengan ampas kopi atau kunyit bubuk]
2 buah gelas kertas. 
Wadah plastik. 
Stik es krim untuk pengaduk. 
Saringan atau kain untuk menyaring minyak. 
Masker kain atau masker medis, kacamata atau faceshield, sarung tangan, serta mengenakan baju lengan panjang. 

Cara membuat 
1. Gunakan masker, kacamata atau faceshield dan sarung tangan. Disarankan pula untuk memakai baju lengan panjang. 
2. Membuat larutan alkali 
- Ambil satu wadah plastik kotak lalu tuang air yang sudah ditimbang sebelumnya. 
- Ambil NaOH, tuang perlahan dengan sangat hati-hati ke dalam air. 

Pastikan tahapannya tidak terbalik, harus soda api ke dalam air, bukan sebaliknya. 
- Aduk perlahan dengan sendok kayu hingga semua butiran larut. Warna larutan akan seperti air putih biasa. 
- Simpan larutan alkali di dekat jendela atau tempat terbuka lain, lalu tunggu hingga dingin. Pada tahap ini, kacamata atau faceshield dapat dilepas. 3. Mencampur pewangi dan pewarna (opsional) 
- Gunakan salah satu gelas kertas dan tuangkan fragrance oil 10 tetes ke dalamnya. 
- Ambil pewarna sabun bubuk, masukkan seluruhnya ke dalam gelas kertas dan aduk dengan batang es krim hingga rata. Pastikan tidak ada gumpalan. Jika terdapat gumpalan, tambahkan fragrance oil agar rata. 
- Tuang sebagian ke gelas kertas lainnya sama rata. 
4. Mencampur adonan sabun 
- Saring minyak jelantah dari kotoran dan taruh ke dalam wadah plastik. 
- Cek suhu larutan alkali, apakah sudah sama dengan suhu ruangan atau belum. Jika sudah, tuang perlahan ke dalam wadah berisi minyak. 
- Aduk perlahan dengan sendok hingga larutan menjadi kental. Hati-hati agar tidan terkena larutan alkali atau pun sabun mentah karena dapat menimbulkan gatal dan perih. 
5. Langkah terakhir 
- Tuang adonan sabun ke dalam cetakan gelas kertas yang sudah diisi pewarna dan pewangi sesuai selera, serta boleh digunakan maupun tidak. 
- Aduk dengan batang es krim dan simpan sabun di tempat kering, tinggi dan aman dari jangkauan. 
- 24 jam kemudian sabun dapat dikeluarkan dari cetakan. 
Caranya, gunting ujung gelas kertas sebagian dan mulailah sobek kertasnya. 
- Potong sabun menjadi beberapa bagian llu simpan sabun di tempat yang kering atau berventilasi. 
- 1-2 minggu kemudian sabun sudah bisa digunakan. [**]

Terkini