Inilah Kebiasaan Mandi yang Membuat Tidak Sehat 

Sabtu, 20 Juni 2020 | 20:46:56 WIB

Metroterkini.com - Mandi adalah salah satu rutinitas yang selalu kita lakukan agar tubuh tetap sehat dan bersih. Tapi, mandi bukan hanya sekedar membasahi badan dan memakai sabun saja. Jika kamu enggak mandi dengan benar, justru hal ini malah akan membuat tubuhmu jadi enggak sehat. 

Namun, tanpa sadar kebanyak orang masih melakukan hal ini. Dilansir dari laman Beautynesia.id, ada beberapa kebiasaan mandi yang ternyata enggak baik untuk kesehatan. Yuk langsung saja simak ulasannya berikut ini!

Mandi air panas terlalu lama

Saat cuaca dingin, enaknya memang mandi menggunakan air panas. Tapi ternyata, mandi dengan air panas terlalu lama justru bisa membuat kulit menjadi kering. Karena suhu air yang terlalu panas dapat membuat pori-pori melebar dan mengikis minyak alami yang dibutuhkan oleh kulit. Hal inilah yang kemudian mengurangi kelembaban kulit. Jadi jangan mandi terlalu lama ya. Idealnya, mandilah selama 5 hingga 10 menit saja untuk menjaga kulit tetap sehat.

Menggosok tubuh terlalu keras

Menggosok kulit terlalu keras agar lebih bersih bukanlah cara yang tepat. Entah itu menggunakan tangan maupun puff. Padahal sebenarnya, menggosok tubuh perlahan dengan tangan saja sudah cukup membersihkan kulitmu dari debu dan kotoran yang menempel. Jika kamu menggosoknya terlalu keras karena dapat menyebabkan bulu di tubuh rontok.

Keramas setiap hari

Keramas memang membuat kita merasa lebih segar dan enggak lepek. Akan tetapi, keramas setiap hari justru bisa membuat rambut jadi lebih mudah lepek lho, Beautynesian. Sebab semakin sering keramas, rambut akan menjadi lebih berminyak. Selain membersihkan kotoran, sampo juga dapat menghilangkan minyak alami dari rambut dan kulit kepala. Sehingga rambut pun menjadi kering dan memicu kulit kepala untuk memproduksi lebih banyak minyak agar selalu menjaga kelembaban rambut.

Mengeringkan rambut dengan handuk

Apakah kamu sering menggosok-gosok rambut dengan handuk setelah keramas? Mengeringkan rambut dengan handuk juga sebaiknya dihindari. Hal ini karena rambut ada di kondisi paling rapuh dan rentan rusak ketika dalam kondisi basah. Sehingga handuk yang bertekstur kasar dapat merusak folikel rambut dan membuat rambut jadi rapuh dan pecah-pecah. Sebaiknya setelah keramas, cukup tekan rambut menggunakan handuk. Atau kamu juga bisa membungkusnya selama beberapa menit.

Menggunakan puff

Mandi menggunakan puff juga ternyata enggak baik lho, Beautynesian. Sebab, puff tersebut bisa menjadi sarang bakteri. Sehingga ketika digunakan, bakteri yang menempel pada puff pun akan berpindah ke tubuhmu. Namun jika kamu tetap ingin menggunakannya, jangan lupa untuk mengganti puff sesuai dengan yang ditentukan. Misalnya untuk puff yang terbuat dari plastik sebaiknya diganti setiap dua bulan sekali.[***]
 

Terkini