Jembatan Gantung Bangun Jaya-Pian Raya Segera Direhab

Kamis, 11 Juni 2020 | 21:15:57 WIB

Metroterkini.com -  Pemerintahtah Kabupaten Musirawas Sumatera Selatan terus berupaya memperhatikan agar infrastruktur  transportasi seperti  jalan raya dan jembatan agar kondisinya tetap baik supaya aman dan lancar untuk dilalui. 

Melalui Dinas PU Bina Marga Misirawas telah melaksanakan titik nol rehabilitasi jembatan gantung di Kelurahan SP.9 Bangun Jaya Kecamatan Bulang Tengah Suku (BTS) Ulu sepanjang 51,8 M dan lebar 1,5 yang terbentang diatas Sungai Keruh.

Diterangkan Kepala Dinas PU Bina Marga melalui PPK Dedek Candra WA,ST didampingi PPTK M.Rahmad Hidayat A.Md dan Pengawas Sutan Damsir, ST,  rehab jembatan yang menggunakan anggaran APBD Musirawas tahun 2020 sebesar Rp.478.800.000,- dikerjakan rekanan CV APP PRATAMA.

"Dananya empat ratus juta lebih dikerjakan CV.APP Pratama, saya minta kepada pemborong  pekerjaan rehab jembatan dapat selesai sesuai kontrak yang telah disepakati agar manfaatnya segera dirasakan masyarakat," terang PPK, Kamis (11/6/2020).

Tambah Dedek Candra rehab jembatan menjadi perhatian khusus pemerintah karena merupakan akses penghubung tercepat antara Kelurahan SP.9 Kecamatan BTS Ulu dengan desa Pian Raya Kecamatan Muara Lakitan.

"Rehab jembatan menjadi perhatian khusus pak.bupati karena merupakan akses tercepat di dua kecamatan,terlebih sering dilalui anak-anak sekolah tingkat SMA yang bersekolah di Kecamatan BTS Ulu," kata Dedek

Sementara Jhoni (35) warga SP.9 mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah merealisasikan rehab jembatan tersebut karena dengan direhabnya jembatan petani,pekebun masyarakat  yang hampir setiap hari melewati jembatan merasa aman.

"Saya sebagai warga tentu berterima kasih kepada  Pemda,Dinas PU,Pemerintah Kecamatan juga Kelurahan sehingga jembatan tahun ini direhab," ungkap Joni.

Hadir dalam pelaksanaan titik nol tim PPHP,Bagian Pembangunan Setda Musirawas,Pemerintah Kecamatan BTS Ulu,Pemerintah Kelurahan Sp.9 Bangun Jaya dan rekanan. [Hasbullah]

Terkini