Pemerintah Tunjuk Labor UI Periksa Spesimen Corona

Selasa, 17 Maret 2020 | 16:42:34 WIB

Metroterkini.com - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI menunjuk laboratorium tambahan di Jakarta untuk menangani tes spesimen Corona (COVID-19), yaitu laboratorium Universitas Indonesia dan Eijkman.

"Nggak lama lagi di Jakarta juga laksanakan oleh lembaga Eijkman, laboratorium Universitas Indonesia, dan Balai Besar Teknologi Kesehatan Lingkungan Kemenkes Jakarta. Kami harap setidaknya minggu depan pemeriksaan sudah bisa dilaksanakan banyak tempat," ujar juru bicara Pemerintah untuk penanganan Corona, Achmad Yurianto di Kantor BNPB, Jakarta, Selasa (17/3/2020).

Yuri juga mengatakan pemerintah sudah menunjuk laboratorium di daerah. Dia menyebut laboratorium Universitas Airlangga Surabaya juga sudah beroperasional untuk melakukan tes spesimen Corona.

"Secara umum saya katakan koordinasi kami ke pusat daerah berjalan baik, kemudian beberapa institusi yang memiliki kapasitas pelaksanaan spesimen dalam rangka temukan COVID-19 sudah berjalan, laboratorium penyakit menular Unair sudah laksanakan fungsinya, dan sudah melaksanakan spesimen sebagaimana mestinya," jelasnya.

Sesditjen P2P Kemenkes itu juga menjelaskan dengan ditunjuknya laboratorium tambahan di beberapa daerah itu memudahkan pemerintah dalam menangani pasien Corona. Dia juga menyebut pemerintah akan terus menyiapkan laboratorium tambahan.

"Oleh karena itu, jumlah ini memperpendek pengiriman spesimen dari rumah sakit ke lab. Kita berharap Surabaya nggak hanya Unair, tapi juga Balai Besar Teknologi Kesehatan Lingkungan Surabaya, kemudian di Jogja dan Banjar Baru, akan kami siapkan balai besar lainnya untuk pemeriksaan spesimen lainnya," pungkasnya. [***]

 

Terkini