Bupati Kampar Catur Ingatkan Kadis PMDes 

Selasa, 08 Oktober 2019 | 14:50:38 WIB

Metroterkini.com - Disela-sela acara silaturrahim bersama insan pers di Stanum Bangkinang Kampar, Selasa (8/10/2019) menegaskan pihaknua akan tegas dalam hala penyelewengan anggaran dana desa.

Hal itu disampaikanya menanggapi pemberitaan yang gencar belakangan ini terkait sejumlah Kades di Tapung yang melakukan Bimtek ke luar daerah dengan menggunaan Dana Desa. 

Ia mengaku, tanggung jawab dalam pengawasan pelaksana anggaran dana desa dilakukan penuh oleh Dinas PMDes Kampar. Dinas harus betul-betul memahami, jangan sampai ada suatu persoalan dalam mengawasi penggunaan anggaran dana desa tersebut, 

Kepala dinas PMDes Kampar itu perpanjangan tangan Bupati, tak semua persoalan tehnis desa bupati paham semuanya,  "Jadi dinas yang membidanginnya, harus mampu bekerja. Jika tidak mampu, saya tegaskan itu akan saya tindak," kesalnya.

Masih menurut Catur, pemerintah daerah melalui Dinas PMDes harus betul-betul sesuai regulasi yang ada, "jangan main-main dalam pengawasan anggaran dana desa, kita ingin anggaran dana desa ini tepat sasaran, dan bermanfaat bagi masyarakat". 

"Saya tegaskan sekali llagi, terhadap para kepala desa se Kabupaten Kampar, barang siapa yang bermain-main dan menyalahgunakan dana desa, akan saya pecat," tegasnya. [ali]

Terkini