SMP BNKP Luzamanu Butuh Perhatian Pemerintah 

Kamis, 26 September 2019 | 14:43:39 WIB

Metroterkini.com - Sekolah SMP BNKP Luzamanu yang terletak kurang lebih 9 Km dari pusat ibu kota Kabupaten Nias Utara, berada di jalan menuju Kecamatan Lotu Km 55,2 Desa Hiligeo Afia Kecamatan Lotu, saat ini memerlukan perhatian khusus dari pemerintah.

Sekolah ini berdiri sejak tahun 1984, dan merupakan satu-satunya sekolah swasta tertua, dan masih terus bertahan dengan hanya mengandalkan bantuan dari orang tua siswa dan dana bantuan operasional sekolah (BOS). Sekolah di bawah naungan Yayasan BNKP Gunungsitoli, terdiri dari 19 orang tenaga pengajar, guru PNS 1 orang, guru tetap yayasan 2 orang, guru bantu daerah ada 7 orang, guru tidak tetap ada 9 orang, pegawai tidak tetap (PTT) 5 orang dengan jumlah siswa/i 344 orang.

Kepala sekolah SMP Swasta Luzamanu Yulina Giawa, S.Pd,  Rabu (25 /9/2019) kepada wartawan menyampaikan, saat ini masih banyak kendala yang dihadapi sekolah. Ruangan belajar ada 9 terdiri dari kelas VII ada tiga kelas, kelas VIII tiga kelas dan kelas IX ada tiga kelas. Berdasarkan peraturan pemerintah selayaknya dibutuhkan sebelas ruang belajar, namun sekolah belum bisa memehuni kurangnya.

"Animo anak untuk bersekolah di tempat ini sangat tinggi, karena letak geografis sekolah serta jarak dengan sekolah lain sangat berjauhan kurang lebih sekitar delapan kilometer," ungkap Yulina Giawa. 

Selain itu, tahun 2020 untuk menghadapi ujian nasional berbasis komputer, pemerintah telah memberi bantuan kepada kita sebanyak 24 unit laptop dan printer pada tahun 2019, namun masih kurang mengingat jumlah siswa sekolah yang banyak. "Kita butuh 40 unit komputer, tenaga pengajar, pagar sekolah, kamar mandi, mobiler meja dan kursi," tambahnya. 

Menurut Yulina Giawa lagi, sekolah telah menyampaikan proposal ke Dinas Pendidikan Nias Utara dalam hal permohonan bantuan untuk merehab sebagian ruangan di sekolah. Kiranya dapat dipenuhi tahun 2020 ini nanti dan kepada pengurus Yayasan BNKP yang baru terpilih kiranya dapat lebih memperhatikan kondisi sekolah. [epianus]

Terkini