Polisi Tangkap 2 Warga Tionghoa Terkait Sabu Paket Besar 

Ahad, 03 Juni 2018 | 17:13:07 WIB

Metroterkini.com - Sat Narkoba Polres Kepulauan Meranti Riau, Kamis malam (1/6/2018) kemarin berhasil mengamankan dua orang pelaku tindak pidana narkoba.

Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP La Ode Proyek dalam keteranganan persnya menyampaikan bahwa,Dalam penangkapan tersebut polisi menyita 1 paket besar sabu-Sabu dan 10 paket sedang seberat kurang lebih 123,88 Gram.

Pelaku tindak pidana narkoba tersebut diamankan di sebuah Ruko yang berada di jalan Siak kelurahan Selatpanjang Kota, Kecamatan Tebing Tinggi sekitar pukul 23.00 WIB.

Penangkapan dua terduga narkoba dengan inisial AN (45) & AP (54) yang diduga hendak akan melakukan transaksi Narkoba. Atas Informasi yang diperoleh pihak kepolisian dari hasil penyelidikan yang dilakukan sebelumnya.

Meskipun ada upaya dari pelaku untuk menghilangkan barang bukti, dengan membuang shabu tersebut ke dalam lobang closed (wc), namun usaha itu gagal dilakukan.

Diduga, pelaku memperoleh Shabu melalui jasa rekan mereka berinisial ER yang datang dari Tanjung Balai Karimun - Kepulauan Riau.

Kini kedua pelaku 'diangkut' ke Mako Polres Kepulauan Meranti untuk menjalani proses hukum atas tindakan kriminal berat yang mereka lakukan, beserta sejumlah barang bukti yang didapat dari aksi penggeledahanpun turut 'diamankan'. [***ant]

Terkini