Kapolda Riau Pantau Pengamanan Mudik di Inhu 

Rabu, 21 Juni 2017 | 21:43:50 WIB

Metrotetkini.com - Kapolda Irjen Pol Zulkarnain Adinegara didampingi Dir Lantas Polda Riau Kombes Pol Tulus Iklas SIK, Kasat PJR AKBP Mustofa SIK sambangi Pos Pengamanan Arus Mudik (PAM) yang terletak di Kecamatan Lirik, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu). Selanjutnya Kunjungan mengecek Pos Pelayanan di Kecamatan Sei Lala, yang juga berada di wilayah hukum Polres Inhu, Rabu (21/6/2017).

Kedatangan Kapolda Riau disambut Kapolres Inhu AKBP Arif Bastari SIK MH, melakukan pengecekan salah satu Pos Pam. Turut hadir  Bupati Inhu H Yopi Arianto SE, serta jajaran pejabat di Pemerintah Kabupaten Inhu.

Selanjutnya Kapolda Riay melakukan pengecekan Pos Pelayanan yang terletak di Jalan Lintas Tengah, Batu Rijal, Kecamatan Peranap. Kepada seluruh personel yang bertugas selama Ops Ramadaniya 2017, untuk tetap selalu siaga dalam menjalankan tugas, serta mampu memberikan pelayan yang Profesional Modern, dan Terpercaya (Promoter). 

Sementara itu Kapolres Inhu AKBP Arif Bastari SIK MH mengatakan, pengecekan ini dilakukan untuk memastikan personel dan alat-alat pendukung telah siap untuk melaksanakan tugas pengamanan Hari Raya Idul Fitri ini, melibatkan  instansi lain akan mendukung operasi ini yaitu dari Dinas Kesehatan, Pol PP, Dishub dan TNI.

Semua pihak berharap agar para petugas yang berada di masing-masing Pos dapat memberikan pelayanan yang terbaik agar nantinya para pemudik dapat merasakan kenyamanan saat perjalanan mudik nantinya,” tegas Irjen Pol Zulkarnain.

Semua akan kita operasikan selama 16 hari, mulai 19 Juni sampai 4 Juli. Ini upaya antisipasi dari rawannya kecelakaan dan untuk memberikan rasa aman bagi para pemudik yang ingin merayakan hari lebaran di kampung halaman serta kenyamanan bagi pemudik yang akan beristirahat,”  Jelas, AKBP Arif Bastari SIK MH. [ysn]

Terkini