Polisi Aniaya Warga, Mapolres SBT Dikepung Warga, 3 Ditembak

Polisi Aniaya Warga,  Mapolres SBT Dikepung Warga, 3 Ditembak

Metroterkini.com - Kapolres Kota Bula Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) Maluku, AKBP Yugonarko yang dihubungi wartawan, belum bersedia memberikan keterangan terkait bentrok pecah saat warga berunjuk rasa di depan Polres Bula yang menuntut Kapolres ini bertanggung jawab atas ulah sejumlah anggotanya yang menganiaya salah seorang warga.

Bukan itu saja, diduga sibuk menghadapi massa Kapolres ini sudah beberapa kali dihubungi tak kunjung menjawab. Dalam unjuk rasa yang berujung bentrok, polisi terpaksa mengeluarkan tembakan dan gas air mata untuk membubarkan massa. Namun aksi itu dibalas dengan lemparan batu oleh masyarakat.

Informasinya ada tiga warga yang tertembak tersebut salah satunya dalam kondisi kritis dan sudah dilarikan ke rumah sakit umum daerah (RSUD) Bula. Korban kritis tersebut diketahui bernama YR alias MR. Ia dirawat karena peluru bersarang di bagian dadanya.

Hingga kini berakibat insiden itu kondisi di Kota Bula mencekam dan hingga kini sejumlah warga masih mengepung Polres setempat.(kp)

Berita Lainnya

Index