Enam Imigran Asal Afganistan Diamankan Polres Dumai

Enam Imigran Asal Afganistan Diamankan Polres Dumai

Dumai - Aparat Polsek Bukit Kapur, Selasa (8/4) dini hari berhasil mengamankan enam imigran gelap asal negara Afganistan. Enam warga negara asing itu tertangkap oleh petugas patroli di Kecamatan Bukit Kapur.

Kapolres Dumai AKBP Yudi Kurniawan ketika dikonfirmasi membenarkan adanya penangkapan enam imigran gelap dari Afganistan tersebut. Identitats 6 orang WNA asal Afghanistan itu adalah GD (17), AM (20), MA (29), MZ (26), AS (24) dan MH (15). 

"Enam warga asing itu menumpangi mobil Toyota Avanza warna abu-abu yang dikendarai dua orang asal Sumbar, yakni IS (34), seorang sopir, warga Kampung Panjang, Kecamatan Baso, Agam. Kemudian ZA (34) Desa Piobang, Kecamatan Payakumbuh, Lima Puluh Kota," ujarnya.

Tambah Kapolres, penangkapan bermula ketika anggota sedang melaksanakan patroli. Kemudian setiba di TKP mencurigai adanya unit Toyota Avanza warna abu-abu yang dikendarai IS bersama ZA sedang parkir di TKP. 

"Anggota kita langsung memeriksa mobil tersebut, dan ternyata di mobil ada enam orang WNA asal afghanistan tanpa dokumen imigrasi. Ke-6 imigran gelap dan dua orang supir sekarang diamankan di Mapolsek Bukit Kapur," jelasnya. 

Setelah selesai melakukan pemeriksaan dari Polsek Bukit Kapur Dumai Riau, selanjutnya ke enam warga negara asing asal Afganistan ini diserahkan ke Kantor Imigrasi Kota Dumai, guna proses lebih lanjut. [nd-rt]

Berita Lainnya

Index