Dubes China di Israel Tewas Setelah Cekcok dengan AS

Dubes China di Israel Tewas Setelah Cekcok dengan AS

Metroterkini.com - Duta Besar (Dubes) China untuk Israel, Du Wei ditemukan tewas di rumahnya yang terletak di pinggir kota Tel Aviv, Minggu (17/5/2020). Dua hari sebelum meninggal, Du Wei sempat terlibat 'cekcok' dengan Amerika Serikat.

Menyadur media Israel Haaretz, Du Wei meninggal di usia 58 tahun. Laporan awal mengatakan Dubes yang diutus China pada Februari 2020 itu meninggal di tempat tidur, karena masalah jantung.

Layanan pertolongan pertama Magen David Adom mengungkapkan bahwa tak ada tanda-tanda kekerasan yang ditemukan di tubuh Du Wei.

Sebelum meninggal dunia, Du Wei atau lebih tepatnya Kedutaan Besar China di Israel pada Jumat (15/5/2020), sempat menanggapi dan membantah kritik yang dilontarkan Sekretaris Negara Amerika Serikat, Mike Pompeo.

Pompeo saat kunjungannya ke Israel pada Rabu (13/5/2020), menyebut China telah menyembunyikan informasi mengenai pandemi virus Corona.

"Ada suara berbeda tentang pertarungan China (menghadapi Corona). Pada awalnya, beberapa suara merendahkan," kata Du Wei kala itu sebagaimana dikutip dari Haaretz, Minggu (17/5/2020).

"Dan kemudian ketika penyakit itu menyebar di seluruh dunia, suara-suara itu menjadi 'China harus meminta maaf' Ini adalah pengkambinghitaman."

"Dalam sejarah, hal itu telah terjadi berkali-kali ketika penyebab penyakit secara keliru disalahkan pada sekelompok orang tertentu, yang tercela dan harus dikutuk. Penyakit ini adalah musuh seluruh umat manusia, dan dunia harus melawannya. Bersama," tambahnya.

Du Wei menginggal dunia dalam tidurnya. Dia meninggalkan seorang istri dan seorang anak.

Direktur Jenderal Kementerian Luar Negeri Israel Yuval Rotem mengaku telah berbicara pada wakil Dubes China di Israel, Dai Yuming perihal peristiwa tersebut. [**]

Berita Lainnya

Index