Begini Cara Agar Kulit Tampak Lebih Cerah!

Begini Cara Agar Kulit Tampak Lebih Cerah!

Metroterkini.com - Memiliki kulit cerah menjadi dambaan bagi banyak wanita. Untuk mendapatkan kulit cerah, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan, Ladies. Penasaran? Cek dulu tipsnya berikut ini.

Ladies, pernah enggak sih merasa kulit kusam dan jadi tidak percaya diri karenanya? Agar kulit kamu tampak lebih cerah, sebaiknya lakukan perawatan kulit yang tepat. Nah, berikut ini adalah beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk membuat kulit tampak lebih cerah.

Pilih Pembersih Wajah yang Tepat

Sebelum menggunakan produk perawatan wajah, kamu harus memastikan wajah bersih dari kotoran dan sisa makeup terlebih dahulu. Untuk membersihkan wajah, jangan asal memilih produk ya, Ladies. Pastikan kamu memilih pembersih wajah yang praktis dan punya benefit perawatan kulit wajah di dalamnya.

Untuk kulit wajah yang tampak lebih cerah, kamu bisa mencoba micellar water yang memiliki formula brightening seperti Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water. Micellar water terbaru dari Wardah ini memiliki jutaan micelles pencerah yang bisa bersihkan wajah dari makeup, kotoran dan minyak berlebih secara lembut.

Formula Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water mengandung cucumber extract yang menyegarkan dan menenangkan kulit wajahmu. Dengan menggunakan Wardah Perfect Bright Tone Up Micellar Water, kulit wajah tampak lebih bersih dan 3x lebih cerah seketika setelah pemakaian.

Lindungi Wajah dengan Sunscreen

Menggunakan beragam skincare untuk mencerahkan kulit tidak ada artinya kalau kamu belum melindungi wajah dari sinar UVA dan UVB. Saat beraktivitas di siang hari, selalu gunakan sunscreen untuk melindungi wajahmu. Pilih sunscreen yang ringan untuk memberi rasa nyaman seharian. 

Gunakan sunscreen saat kamu beraktivitas di luar maupun di dalam ruangan ya, Ladies. Jangan lupa juga untuk melakukan re-apply setiap 3 jam sekali untuk memastikan wajah kamu tetap terlindungi secara maksimal.

Rajin Menggunakan Masker

Untuk memberikan perawatan yang lebih intens, kamu bisa menggunakan masker dengan kandungan brightening di dalamnya. Masker bisa menutrisi kulitmu secara lebih maksimal karena mengandung formula konsentrat untuk perawatan kulit wajah. Kamu bisa memilih sheet mask yang lebih praktis dan menggunakannya setiap satu minggu sekali untuk kulit yang lebih cerah.

Nah itu tadi beberapa tips membuat kulit tampak lebih cerah. Dengan merawat kulit menggunakan produk yang tepat, memiliki kulit cerah bukan lagi impian. [mer]
 

Berita Lainnya

Index