Begini Polisi Silaturahmi ke Ponpes Miftahul Iman

Begini Polisi Silaturahmi ke Ponpes Miftahul Iman

Metroterkini.com - Kapolsek Ciwaru AKP Rusli bersama Kanit Binmas Aiptu Sugihartono dan Kanit Intel Bripka Wawan melaksanakan ke Pondok Pesantren Miftahul Iman Desa Karangbaru Kecamatan Ciwaru, Kuningan Jawa Barat.

Kapolsek diterima langsung oleh kepala Ponpes Miftahul Iman, Kiyai Asep. Menurut Kapolsek, kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi dan menjalin hubungan baik, meski selama ini hubungan keduanya sudah berjalan dengan baik.

“Ini untuk mengharmoniskan lebih akrab sehingga jika di lain waktu mungkin ada permasalahan, baik antar masyarakat dengan masyarakat atau institusi dengan masyarakat yang tidak bisa di selesaikan oleh pihak Kepolisian," ujar Kapolsek Ciwaru.

Dalam kesempatan itu, pihak Ponpes berjanji akan membantu menjembatani penyelesaian permasalahan.

Selain silaturahmi, pihak Kepolisian juga menyampaikan pesan kamtibmas. “Jadi apabila ada informasi muncul atau adanya penyakit masyarakat, hendaknya pihak Ponpes memberikan informasi kepada pihak polsek dan jangan di tangani atau main hakim sendiri,” tutup Kapolsek.

Berita Lainnya

Index