7 Bulanan Arsilia Arsyadjuliandi, Anak Yatim Ikut Doakan

7 Bulanan Arsilia Arsyadjuliandi, Anak Yatim Ikut Doakan

Metroterkini.com - Syukuran 7 bulanan kehamilan Arsilia Putri bpk H Arsyadjuliandi Rachman dikediaman Gubri. Acara ini dihadiri puluhan anak yatim dan keluarga besar H Arsyadjuliandi Rachman.

Syukuran ini diawali dengan doa bersama, menyantuni anak yatim dan dilanjutkan dengan sholat magrib berjamaah kemudian diisi dengan Tausiah di sampaikan oleh Al ustad Abdul Somad.

Syukuran ini kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Gubri yang memperkenalkan keluarga dan berterimakasih atas doa yang diberikan anak yatim yang hadir. Dan mengucapkan terimakasih atas kehadiran keluarga besar yang hadir pada syukuran ini.

Ustad Abdul Somad dalam tausiahnya mengatakan bahwa tempat yg paling aman bagi janin dimuka bumi ini adalah dalam kandungan (rahim) ibu. Setelah lahir dalam ajaran Islam pertama Tama dilakukan adalah mengazankan bagi bayi laki-laki dan qamad bagi perempuan. 

Masih menurut Abdul Somad, kemudian diberimakan air qurma dan dilanjutkan memberikan asi selama dua tahun. Kemudian diberikan nama yang baik Setelah itu memberikan sadaqoh aqikah yang dilaksanakan pada hari ke 7, 14, 21 hari setelah kelahirannya yang dianjurkan. Kita semua harus bersyukur atas rahmat dan karunia yang telah diberikan ALLAH SWT. Semoga dengan syukuran ini mempererat silaturrahim dan mendapat berkah dari Allah SWT.

Syukuran ditutup dengan doa bersama dipimpin Al ustad Abdul Somad, LC yang dilanjutkan dengan sholat isya berjamaah. [**]

Berita Lainnya

Index