Laptop Xiaomi Incar MacBook Air, Lenovo Terusik

Laptop Xiaomi Incar MacBook Air, Lenovo Terusik

Metroterkini.com - Mi Notebook Air yang dirilis Xiaomi sejatinya terang-terangan mengincar Apple MacBook Air. Namun yang merasa terusik malah Lenovo. Pasalnya sesaat setelah Mi Notebok Air diluncurkan, Lenovo langsung merilis penantangnya.

Lenovo menamai laptop seksinya ini dengan sebutan Air 13 Pro. Seperti pesaingnya dari Xiaomi, kelebihan paling ditonjolkan perangkat ini adalah desainnya yang seakan terinspirasi dari MacBook Air. Tapi di samping itu, sektor spesifikasi juga jadi perhatian utama Lenovo.

Sesuai namanya, bentang layar Air 13 Pro dibenturkan langsung ke Mi Notebook Air maupun Macbook Air. Ukurannya sama-sama 13,3 inch. Begitu juga prosesornya yang dipercayakan pada Intel Core i5 generasi keenam.

Namun besaran RAM yang diusung Air 3 Pro masih 4 GB. Mi Notebook Air lebih baik karena kapasitas RAM-nya mencapai 8 GB. Sementara chip grafisnya sama-sama mengandalkan Nvidia GeForce GT940MX yang ditopang performanya oleh VRAM sebesar 2 GB.

Sektor penyimpanan juga serupa, SSD berukuran 256 GB siap menampung data-data pengunanya. Tapi di sisi keamanan, Air 13 Pro telah dibekali pemindai sidik jari.

Tak cuma desain dan spesifikasi yang dibenturkan, bahkan sampai harganya pun benar-benar saling berhadapan. Seperti diketahui, Mi Notebook Air dijual oleh Xiaomi senilai 5000 yuan atau sekitar Rp 9,8 juta. Maka demikian juga Air 13 Pro, Lenovo menghargainya dengan banderol yang sama persis. [detik]

Berita Lainnya

Index