Tim Jaguar Difasilitasi Moge Untuk Kawal Pilkada

Tim Jaguar Difasilitasi Moge Untuk Kawal Pilkada

Metroterkini.com - Berbagai persiapan telah dilakukan jajaran Polresta Depok, guna mengantisipasi adanya kerusuhan saat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, Rabu, 9 Desember 2015 mendatang.Selain mengerahkan 1.800 personel, Polresta Depok juga menurunkan pasukan elitnya, Tim Jaguar.

Guna menunjang pergerakan tim tersebut, Polresta Depok mendapatkan hibah dari Pemerintah Kota Depok, berupa satu unit motor sport jenis Kawasaki Ninja, yang bakal digunakan oleh Komandan Tim Jaguar, Ipda Winam.

Selain motor sport bermesin 250cc, Tim Jaguar juga ditunjang dengan kendaraan taktis lainnya, berupa sekitar enam unit motor trail Kawasaki 250cc dan satu unit mobil taktis.
"Jaguar memang memiliki tugas yang cukup vital, pasukan ini harus terus mobile (bergerak), tidak hanya saat Pilkada, namun juga di waktu yang lain. Pasukan ini akan standby untuk hal-hal yang tak diinginkan, sehingga perlu ditunjang dengan fasilitas maupun sarana yang memadai," ucap Kapolresta Depok, Komisaris Besar Dwiyono, Dilansir Viva, Senin, 7 Desember.

Selain digunakan untuk keperluan Tim  Jaguar, dana hibah Pemkot Depok sebesar Rp1,2 miliar juga digunakan untuk membeli dua unit mobil minibus untuk Satuan Lalu Lintas, yang digunakan guna mengurai kemacetan.Rencananya, Unit Buru Sergap (Buser) juga akan akan mendapat jatah berupa satu unit mobil.[vva]

Berita Lainnya

Index