Gayus 9 September ke Jakarta Ikuti Sidang Cerai

Gayus 9 September ke Jakarta Ikuti Sidang Cerai

Metroterkini.com - Foto terpidana kasus penggelapan pajak Gayus Tambunan di restoran heboh di media sosial. Dalam foto yang diunggah di Facebook, Gayus berada di restoran itu pada tanggal 9 Mei 2015 lalu.

Namun Kementerian Hukum dan HAM memastikan jika tanggal tersebut Gayus berada di lapas Sukamiskin. Kemenkum HAM pun tengah membentuk tim investigasi tentang beredarnya foto Gayus di restoran tersebut.

"Jadi tidak ada (keluar 9 Mei). Yang diberikan izin hanya 9 September karena ada panggilan sidang mengikuti gugatan cerai di Pengadilan Agama," kata Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat I Wayan Sukerta di kantornya, Jalan Jakarta, Bandung, Jawa Barat, Senin (21/9).

Wayan tak mau berspekulasi kapan dan dimana foto tersebut diambil. Dia hanya mengakui jika memberikan izin Gayus keluar Sukamiskin pada 9 September dua minggu lalu ke Jakarta untuk menghadiri sidang gugatan cerai di Pengadilan Agama.

"Saya tidak mengatakan foto itu 9 September. Fakta sementara yang ada 9 September memang diberi izin untuk menghadiri sidang gugatan perceraian. Itu sudah diberi izin dan sesuai prosedur," terang Wayan.

Sekali lagi, Wayan menekankan pemberian izin Gayus ke Jakarta sudah sesuai dengan prosedur yang berlaku. Soal kenapa ada foto di restoran itu, Wayan menambahkan, pihaknya tengah menyelidiki hal tersebut.

"Pemberian izin itu sudah sesuai prosdur ada surat dari Pengadilan Agama Jakarta Utara. Berdasarkan surat itu harus disidang namanya TPP. TPP memutuskan barulah diberikan izin untuk menghadiri sidang tersebut. Persoalan kemudian muncul makan di rumah makan ini kami tetap selidiki," lanjut dia.

Wayan memastikan jika kepergian Gayus dari Sukamiskin ke Jakarta sudah dikawal oleh petugas sipir. Namun bagaimana bisa sampai ke restoran, pihaknya tengah melakukan penyelidikan.

"Pengawal ada 2 orang dari petugas kita, dan polisi. (kok bisa sampai restoran?) Saya sampaikan masih menyelidiki dengan menggali informasi tersebut," imbuhnya. [**mrd]

Berita Lainnya

Index