Ketua Kadin Bengkalis Buka Lampu Colok di Desa Kuala Alam

Ketua Kadin Bengkalis Buka Lampu Colok di Desa Kuala Alam

Metroterkini.com - Ketua Kamar Dagang dan Industri Kabupaten Bengkalis, Masuri, SH, membuka kegiatan lampu colok di Desa Kuala Alam, Kecamatan Bengkalis, Senin (13/7) malam.

Ratusan masyarakat Desa Kuala Alam dan sekitarnya memenuhi pusat pembukaan lampu colok Desa Kuala Alam itu.

Selain lampu colok berbentuk jembatan dan logo Kadin juga dimeriahkan pelepasan  kembang api selama 20 menit.

Ketua Kadin Kabupaten Bengkalis Masuri SH, dalam kata sambutannya mengapresiasi semangat pemuda Desa Kuala Alam dalam memeriahkan malam 27 Ramadhan tersebut.

Apalagi, lampu colok berlogo Kadin dan jembatan merupakan keinginan yang mewakili masyarakat Kabupaten Bengkalis yang menginginkan terbangunnya sebuah jembatan dari pulau Bengkalis ke pulau Sumatra.

“Ini merupakan tahun ke 2, Kadin membuka kegiatan api colok di Desa Kuala Alam. Momen ini juga kita artikan sebagai tahun terakhir bagi tahun pemerintah yang sekarang. Mimpi besar itu terwakili oleh pemuda Kuala Alam yang mendamba adanya sebuah jembatan dari Bengkalis ke pulau Sumatra,” kata Masuri.

Masuri yang akrab disapa Bagong ini menuturkan, selain berbentuk jembatan, ada juga logo Kadin yang tegak berdiri pada menara api colok.

Menurutnya, itu merupakan filosofi yang menaruhkan harapan besar kepada Kadin untuk membawa ekonomi Kabupaten Bengkalis kedepan lebih baik dan sinergi bersama Pemerintah.

“Kita berharap ini merupakan momen tahun politik, meski Kadin bukan lembaga yang terlibat masalah politik, kita berharap kepada Pemerintahan yang akan datang untuk membangun ekonomi itu dari bawah. Yakni, ekonomi kerakyatan bisa terwujud,” paparnya. [rdi]

Berita Lainnya

Index