Lingkungan Bersih, DPK Imbau Instansi Beri Contoh

Lingkungan Bersih, DPK Imbau Instansi Beri Contoh


Metroterkini.com - Dinas Pasar dan Kebersihan (DPK) Kabupaten Bengkalis mengimbau seluruh instansi Pemerintah mulai dari tingkat kabupaten sampai kedesa agar memberi contoh ke masyarakat dalam menerapkan 

lingkungan bersih.

“Kedepan penilaian Adipura untuk instansi pemerintah poinnya lebih tinggi. Untuk itu kita berharap instansi pemerintah membiasakan diri menerapkan polah lingkungan bersih,” ujar Kepala DPK Kabupaten Bengkalis, H Indra Gunawan kepada wartawan, Minggu (8/2).

Dikatakannya, Pemkab Bengkalis melalui DPK terus mendorong para instansi pemerintah untuk membiasakan lingkungan bersih, telah mengagendakan lomba kebersihan tingkat instansi pemerintah, baik tu Dinas, Badan, Kantor, maupun Kelurahan dan Desa.

Penilaian dilakukan dalam dua tahap dan akan diumumkan pada Hari Kemerdekaan RI. Dari lomba tersebut, bisa dilihat instansi mana yang benar-benar menerapkan lingkungan bersih.

“Namun demikian, harapan kita tentunya kegiatan ini hanya sebagai trigger atau pemicu saja. Sedangkan outputnya adalah munculnya kebiasaan untuk selalu menjaga lingkungan yang bersih. Jadi tanpa penilaian adipura maupun lomba kebersihan, instansi pemerintah hendaknya selalu menjaga lingkungannya masing-masing untuk selalu bersih,” katanya.

Disisi lain, menurut Indra, dengan lingkungan yang bersih bisa menimbukan efek ganda terhadap instansi itu sendiri. Disamping orang yang bekerja di dalamnya terasa nyaman, dan terhindar dari penyakit, masyarakat yang berurusan juga akan nyaman.

“Bayangkanlah, apa yang akan dirasakan oleh masyarakat kalau melihat kantor semak, sampah berserakan, dan bau menyengat. Tentu mereka akan malas untuk berurusan,” ujar Indra lagi.

Sementra itu, Lurah Damon Kecamatan Bengkalis, Awaluddin Hasibuan MpdI mengatakan, dirinya sudah memprogramkan kegiatan gotong royong untuk meningkatkan kebersihan Kantor Lurah Damon.

Pejabat yang belum genap seminggu menjabat Lurah Damon ini mengatakan, selain kebersihan rutin kantor setiap hari, juga akan ada kegiatan gotong royong secara berkala.

“Seperti hari ini (Minggu,red) kita menggelar gotong royong di sekitar kantor. Harapan kita kalau kantor bersih, tentu masyarakat akan merasa nyaman dan bisa terlayani dengan baik. Syukur-syukur untuk penilaian lomba kebersihan, kita bisa menjadi yang terbaik,” ujar Awaluddin. 

Berita Lainnya

Index